Menurut data dari Badan Pusat Statistik (BPS), saat ini jumlah penduduk Indonesia mencapai 279 juta jiwa. Dengan jumlah tersebut Indonesia diprediksi akan memasuki bonus demografi di tahun 2045. Di mana jumlah penduduk dengan usia produktif lebih banyak dibanding dengan usia non-produktif.
Di sisi lain, berdasarkan survei terakhir di tahun 2022 oleh Survei Status Gizi Indonesia (SSGI), angka stunting di Indonesia masih cukup tinggi, yaitu 21,6%. Dengan melihat angka tersebut, pemerintah Indonesia menargetkan penurunan angka stunting di tahun 2024 menjadi 14%.
PT Datascrip sebagai perusahaan distributor terkemuka di Indonesia mendukung langkah tersebut dengan mengadakan program Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk ”Datascrip Peduli”. Salah satu program yang ada di dalamnya, adalah program deteksi dini dan pencegahan stunting bagi anak balita para karyawannya.
Dalam pelaksanaannya, Datascrip bekerjasama dengan RS. Hermina Kemayoran yang sudah berjalan sejak bulan Maret 2024 hingga saat ini. Dari yang awalnya ada 13 anak yang dideteksi mengalami stunting berkat program pemeriksaan dan monitoring secara berkala oleh Dokter, saat ini jumlahnya sudah berkurang menjadi 6 orang. Datascrip bekerjasama dengan RS. Hermina Kemayoran akan melakukan monitoring secara rutin hingga semua anak yang dideteksi mengalami stunting mendapatkan gizi yang pas untuk tumbuh kembang optimal.